Gaes, bagi kamu para penyuka film anime tentunya sudah tidak asing dong ya sama karyanya Shinkai Makoto. Sebut saja Your Name dan 5 Centimeters per second yang memang ngetop banget animenya, ini karena karyanya begitu indah untuk diingat.
Terus kalau kamu suka nonton anime, awalnya baca dari komiknya dulu atau novelnya nih? Well, memang sih terkadang malah dibuat animenya duluan baru nanti novel atau komiknya. Karena mungkin saja secara penjelasan ceritanya lebih detil di dalam novelnya dibandingkan anime itu sendiri.
Bayangkan saja film anime hanya tayang dengan durasi 2 jam, sedangkan novel penceritaan biasanya lebih dalam dan paling cepat bisa habis baca dalam durasi minimal 2 hari.
Seperti Film Weathering With You, karya terbaru Makoto Shinkai memang mengeluarkan novelnya sehari sebelum peluncuran filmnya dimulai di bulan Juli tahun 2019. Selain novel dan filmnya, adaptasi versi manga film Weathering with you juga diluncurkan melalui majalah afternoon terbitan Kodansha.
Oiya sebagai informasi, anime Weathering With You ( Tenki no Ko ) ini, bisa kamu saksikan di aplikasi Netflix ya.
Dapat Hadiah Giveaway berupa Novel
Dokpri |
Sebelum membahas lebih lanjut aku ceritain dulu ya dari mana aku dapatkan buku ini :)
Well, novel Weathering With You ini aku dapatkan dari acara giveaway yang diadakan oleh 2 orang blogger yang suka sekali menulis artikel tentang Dorama Jepang yang sedang ngehits, yaitu mba Hicha dan mba Eya.
Voila! akupun terpilih sebagai pemenang giveaway, ya karena memang sudah rezekinya (jarang ikutan padahal xD) dan dengan memilih novel ini sebagai hadiahnya. Hadiahnya sendiri disponsorin oleh blogger juga lho yaitu dari mba Eno, pemilik blog Creameno.
Sinopsis Singkat Weathering With You
Tokoh Utama novel Weathering With You yaitu Hodaka Morishima, seorang siswa kelas 1 yang kabur dari pulau tempat tinggalnya menuju kota Tokyo. Sesampainya di Tokyo, Hodaka merasa terombang ambil tidak ada tujuan dengan penuh rasa ketakutan karena reaksi warga yang tidak bersahabat.
Tentu saja ini terjadi karena cuaca di Tokyo yang tidak menentu. Curah hujan yang cukup tinggi setiap harinya membuat banyak warga kewalahan dan kota Tokyo jadi lebih suram. Dampaknya banyak acara yang gagal dilaksanakan karena hujan yang melanda setiap harinya.
Entah berapa kali aku bergumam, "Tokyo seram", entah berapa kali seseorang berdecak kepadaku...Kota ini sungguh besar, rumit, sukar, dan tidak punya perasaan..
Di Tokyo, Hodaka yang terombang ambing akhirnya bertemu dengan Suga-san dan Natsumi-san, tempat ia bisa bersandar untuk hidup dengan menjadi asisten dan pelayan di kantornya Suga-san.
Siapa sangka Suga-san yang awalnya Hodaka kira adalah seorang penipu yang hanya ingin menghabiskan uang Hodaka, malah berbesar hati memberikan tumpangan untuk Hodaka tinggal dan bekerja.
Pekerjaan menulis dan wawancara yang Hodaka lakukan bersama bosnya penuh dengan lika-liku tapi tidak membuatnya jengah malah ia merasa nyaman dengan pekerjaannya. Pekerjaan inilah yang membawa Hodaka bertemu dengan Hina Amano, si gadis cerah alias sunshine girl yang selama ini mereka cari sebagai bahan pemberitaan utama.
Anime version Pic : benime.my.id |
Tanpa kusadari, aku menengadah ke langit. Di sana ada awan kelabu dan hujan yang seperti biasanya. Saat aku menoleh ke gadis itu, ia memautkan kedua tangan dan memejamkan mata seperti tengah berdoa.
Hina, gadis ini memiliki kekuatan ajaib. Ia hanya perlu memanjatkan doa agar cuaca kota Tokyo menjadi cerah..hehe mirip sama mba yang di Indo itu ya XD. Dan ternyata berita tentang si Gadis Cerah ini bukanlah hisapan jempol belaka. Karena itu Hina, adiknya Nagi dan Hodaka menggunakan kesempatan tersebut untuk mencari nafkah. Namun, namanya cuaca tidak selamanya bisa dikuasai dengan baik oleh manusia.
Ada hal yang harus dibayar oleh Hina karena kemampuannya tersebut. Hubungan mereka ( Hina & Hodaka ) dirusak oleh takdir dan mereka pun harus memilih cara hidup mereka masing-masing. Akankah mereka ditakdirkan kembali untuk bertemu atau dipisahkan selamanya? hmm bikin penasaran ya kan :)
Ulasan Gaya Penulisan dari Novel Weathering With You
Ya novel ini seperti yang sudah aku tulis sebelumnya, adalah hasil karya yang ditulis sendiri oleh Makoto Shinkai. Kalau dari gaya bercerita di film tentunya penggemar sudah tidak asing ya sama pemilihan kata-katanya yang memang indah dan puitis.
Seperti salah satu film animenya 5 Centimeters per second. Tema cerita yang disuguhkan tidak jauh dengan tema percintaan ala remaja yang hangat dan memberikan kenangan. Di novelnya sendiri pun ternyata tidak jauh berbeda.
Pemakaian tata bahasa yang bagus dan diterjemahkan secara halus, seperti bukan membaca novel terjemahan saja. Pada narasi cerita, sudut pandang Hodaka sebagai tokoh utama menggunakan jenis tulisan yang berbeda dengan sudut pandang tokoh lainnya jadi lebih enak buat dipahami.
Dari segi penceritaan novel menurut aku cukup deskriptif. Tokoh utama dijelaskan dengan secara detil dan lengkap dengan kondisinya. Membuat aku jadi lebih imajinatif, membayangkan suasana dan tokoh-tokohnya seperti menonton film, padahal aku sendiri belum nonton filmnya secara utuh.
Seperti penggambaran hujan ikan, padahal hujannya hanya berbentuk ikan, jadi membayangkan gak tuh. Seperti diceritakan betapa sumpeknya kantor suga-san yang penuh dengan piring kotor dan kaleng minum di mana-mana.
Alurnya cerita pun jelas, mulai dari pengenalan tokoh utama, bagaimana si Hodaka struggle menghadapi Tokyo dan orang-orang di dalamnya, kemudian bertemu dengan Hina dan tokoh lainnya yang saling berhubungan.
Novel ini bagiku cukup mudah dipahami, alur cerita tidak bertele-tele. Khas cerita negeri Matahari yang memang tidak terlalu berbelit belit, seperti kisah di dorama ataupun di manga. Novel ini bisa jadi rekomendasi buatmu yang butuh cerita fantasi tapi ringan untuk dibaca.
Sampai jumpa pada review buku selanjutnya ya :)
Judul Novel : Weathering With You
Penulis : Shinkai Makoto
Penerbit : Penerbit Haru
Terbit : 2021
Tebal : 300 hlm.
ISBN : 978-623-7351-62-7
oiaa waktu itu mbak eya dan mbak hicha bikin GA ya
BalasHapusbaguss nih ceritanya, aku pengen liat versi filmnya, karya Jepang udah pasti keren nih
Iya mba, bagus banget baik film dan bukunya, gak diragukan lagi sih kalau Makoto Shinkai :)
HapusPenulis fave saya ini, karya-karyanya dreamy menurutku. Fantasi magis filosofis menyatu. Paling fave karyanya yang Your Name, sampe mangap pas tamat baca. Yang lainnya juga bagus.
BalasHapusWah memang bagus ya, yang karya Your Name saya malah belum baca novelnya, tapi kalau versi animenya memang bagus banget :D
HapusKarya anime memang banyak banget penggemarnya ya, gambarnya bagus dan ceritanya menyentuh tentu banyak yang suka
BalasHapusSaya penyuka manga dan anime. Tapi dah lama banget bertahun-tahun gak baca komik dan anime. Biasanya baca komiknya dulu lalu lanjut anime. Versi komik dan anime biasanya beda tapi menikmati keduanya. Dulu tuh kalo.baca manga bisa habis loh 20 komik sehari. Wkwkwk.
BalasHapusKarya jepang seruu2 kebetulan anak dan suami suka anime Jepang. Emaknya kurang update malahan, mau infoin ke anak2 aah tentang anime ini.
BalasHapusWah, mba penggemar novel anime ya. Saya kadang masih belum paham mengikuti alur novel atau film anime. Jadi penasaran saya seperti apa novel anime, kalau ada waktu ingin baca juga ah
BalasHapusAku suka nonton film Jepang, film Weathering With You ini adanya di Netflix ya mbak, syap masuk list. Makasih infonya mbak
BalasHapusAlhamdulillah senengnya dapat hadiah buku bagus. Jadi mupeng pengen baca novelnga mbaa, asik kayaknya jalan ceritanya.
BalasHapusGak suka anime jadi asing sama penulisnya juga 😄 tapi setelah membaca ini, jadi pengen nyoba baca novely 😁
BalasHapus